Nasib Probinmaba Kehutanan
Malang-canopy (31/5). Program Pembinaan Mahasiswa Baru (Probinmaba) merupakan kegiatan yang dilakukan untuk mengenalkan kehidupan kampus serta gambaran mengenai program studi (Prodi). Tahun ini Universitas Brawijaya resmi meluncurkan prodi baru di Fakultas Pertanian (FP) yaitu kehutanan dengan kuota 90 mahasiswa baru (maba). Maba kehutanan tersebut akan menjadi angkatan pertama yang mengikuti serangkaian kegiatan Probinmaba. Berbeda dengan prodi lain yang ada di FP, kehutanan hanya menjalani kegiatan tersebut pada tingkat universitas dan fakultas saja.
Erekso Hadiwijoyo, S. Hut., M. Si selaku pemateri pada Ruang Obrolan Diskusi Online (RUBISKO): Berbicara Tentang Prodi Kehutanan, yang diadakan oleh BEM FP UB (22/5) menjelaskan bahwa untuk saat ini prodi kehutanan hanya mengikuti kegiatan (Probinmaba –red) di tingkat universitas dan fakultas, belum ada wacana di tingkat Prodi.
Pada tulisan sebelumnya (4/3), Ketua Jurusan (Kajur) ilmu tanah, Syahrul Kurniawan, SP., MP., Ph.D mengatakan bahwa pada semester 1 dilaksanakan Probinmaba yang bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Ilmu Tanah (HMIT) yang meliputi Pendidikan Pelatihan Dasar, serta pengembangan hardskill dan softskill pada tingkat fakultas.
“Untuk tingkat prodi bisa dilaksanakan setelah diterima dan ada mahasiswanya. Ketua Program Studi (KPS) dikelola jurusan tanah karena kehutanan berada di ilmu tanah. Sehingga pelaksanaannya sementara dibantu HMIT, kedepannya HMIT lebih fokus pada semester 5 ke atas.” Terang Wakil dekan III, Dr.Agr.Sc. Hagus Tarno, SP., MP.
Sejauh ini pelaksanaan Probinmaba tingkat Prodi masih terus diusahakan, sehingga Mahasiswa kehutanan tahun ini hanya mengikuti Probinmaba di tingkat universitas dan fakultas.
Reporter : Shanti Ruri P
Editor : Naila Nifda A