Alam Menyediakan apa yang Manusia Butuhkan
Oleh: Nanang Wahyu Prajaka
Alam menyediakan apa yang manusia butuhkan
Manusia – manusia yang penuh dengan keserakahan
Dibumbui juga dengan sifat perusak tatanan
Jarang juga yang tak menggagas masa depan
Alam menyediakan apa yang manusia butuhkan
Diamnya alam menyimpan berbagai kutukan
Bermantrakan sihir kelaparan dan penderitaan
bahkan sampai titik kematian
Alam menyediakan apa yang manusia butuhkan
Bagian rumah tinggal, pakaian, sampai makanan
Semua tersedia melimpah-ruah tak terhitungkan
Tapi apa yang manusia lakukan?
Alam menyediakan apa yang manusia butuhkan
Perusakan hutan, Exploitasi alam besar-besaran,
pengeboran perut bumi, penambangan,
dan masih banyak lagi yang tak tersebutkan
Itulah sebagian yang manusia lakukan
Alam menyediakan apa yang menusia butuhkan
Secuil terimakasih tak terucap dari lidah yang basah dengan liur ketamakan
Tak muskil alam memanjatkan doa pada Sang Penata Alam
Tuk melandakan ujian atau mungkin bisa dikatakan azab tuhan
Alam menyediakan apa yang manusia butuhkan
Sudah saatnya manusia sadar akan kelestarian alam
Cintai alam cintai masa depan
Lestarinya alam menyokong sejahteranya kehidupan