SLASH Tutup Rangkaian Kegiatan Ulang Tahun HMIT ke-32
Malang, CANOPY – Soil Launch Anniversary of HMIT (SLASH) menutup rangkaian kegiatan Dies Natalis HMIT ke-32. Malam puncak SLASH 2016 sebagai rangkaian kegiatan terakhir ini diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Ilmu Tanah FP UB di halaman parkir Jurusan Tanah pada Sabtu (4/6) malam.
Sebelumnya malam puncak SLASH ini digelar, rangkaian kegiatan lain telah dilakukan mulai dari Soil Soccer hingga kegiatan sosial. Kali ini, Soil Charity menjadi kegiatan pembeda dari rangkaian yang sama pada tahun lalu. “Soil Charity sebagai wadah kita berbagi kebahagiaan bersama masyarakat penunjang disabilitas” tutur Ryan selaku ketua pelaksana dari acara tersebut.

Ryan juga menerangkan bahwa acara Dies Natalis HMIT ke- 32 yang dirangkum dalam rangkaian kegiatan SLASH 2016 ini sudah berjalan dengan baik dan sukses. Ia juga berharap ke depannya warga tanah tetap bisa menjaga kekompakan satu sama lain. “Bisa tetap merangkul semua warga tanah tidak terkecuali juga kita berbagi kebahagiaan lagi dengan orang orang di luar warga tanah,” tambahnya.
Beberapa alumni dan angkatan lama juga turut hadir meramaikan kegiatan ini. Fafa salah seorang yang hadir turut mengapresiasi kekompakan panitia dalam menyukseskan acara. “Acaranya sudah bagus namun kurang ramai dan panitia sudah maksimal dalam menyukseskan acara ini” tutur mahasiswa angkatan 2009 tersebut.
Sedangkan Rynaldi Juliansyah selaku Ketua Himpunan HMIT periode 2016 juga berharap acara SLASH ke depannya bisa lebih seru dan ramai. “Untuk ke depannya acara SLASH tetap bisa seru, ramai dan sukses” pungkasnya.
Reporter : Reza Muhammadi
Pingback: SLASH HMIT ke-32 – Agriwarta Online