Gedung A FP UB Ditiadakan Kegiatan Akademik
Malang, CANOPY—selasa (1/12) gedung A FP UB diliburkan. Hal ini dikarenakan kondisi yang tidak memungkinkan untuk kegiatan akademik. Nampak terlihat seluruh lantai 1 dan 2 tergenang air hujan guyuran pada hari sebelumnya.
Kebijakan ini diambil oleh pihak pelayanan kelas di gedung A. Dadang Mulyadi selaku karyawan gedung A mengaku bahwa kebijakan ini perlu diambil karena kelas memang tidak layak untuk diadakan kegiatan akademik.
Kondisi yang memprihatinkan terlihat seluruh gedung. Gedung yang baru dioperasikan pada semester ini terlihat tergenang air. Beberapa ruangan tampak langit-langitnya runtuh. Genangan air ini berasal dari lantai dua.
Keputusan diliburkannya gedung A ini diambil hingga keadaan yang memungkinkan untuk kegiatan akademik. “ini tadi delapan cleaning service sudah tidak sanggup untuk membersihkannya. Pak Dekan sudah melihat kondisi ini kemarin (30/11),” Ujar Dadang.
Reporter : Nur Dian Laksono